Keturunan Indonesia Jadi Warga Negara Arab Saudi | Cerita Artikel

13365090771317256762

Sedikit Cerita tentang Keturunan Indonesia Di Saudi Arabia, berikut ceritanya :

"Sering saya lihat ada orang berpakaian layaknya orang saudi arabia dengan memakai,pakaian khas-nya yaitu Thob putih-putih..tapi dengan warna kulit cenderung kuning keputih-putihan,rambut lurus hitam serta mata yang cenderung khas asia tenggara,tidak sipit tapi juga tidak besar amat.


Tadinya saya fikir mereka keturunan asia tengah atau china atau philipine..tapi ternyata bukan,mereka jika yang sudah cukup berumur fasih berbahasa Indonesia.

Setelah banyak tanya sana-sini,ternyata mereka dari Palembang-Sumatra Selatan-Indonesia. penasaran saya tanya mengapa banyak dari mereka yang menjadi WN Saudi Arabia..? dari informasi para TKI  baik sopir maupun prt yg pernah bekerja dengan mereka..menurut mereka.exsodus mereka terjadi sejak era tahun 60-an..katanya atau rumornya  karena ada huru-hara masalah PKI.

Tapi tidak mungkinlah mereka PKI,karena kita tau orang palembang adalah Islam yang taat,bisa jadi mereka merasa tidak nyaman dulu dengan situasi huru hara di indonesia saat terjadinya PKI,jadi  mereka mungkin menghindari karena adanya huru-hara jadi mereka memilih menjadi WN saudi arabia,apalagi waktu era 70-an kebawah dengar khabar sangat mudah bagi wn asing untuk menjadi wn saudi arabia.

Mungkin bisa jadi awalnya berhaji,kemudian berkenalan dengan orang arab,,dan lama-lama merasa cocok jadilah mereka menjadi Wn saudi, apalagi katanya pada waktu itu, ekonomi saudi arabia termasuk susah,jadi para pendatang dari Indonesia sangat di hormati. tidak macam sekarang di mana kemakmuran begitu menyolok disaudi arabia.

Data pastinya saya tidak tahu.tapi sosok mereka yang khas pelembang-indonesia,tidak dapat disembunyikan.

Bagaimana karakter mereka?jika yang lahir dan besar di Saudi Arabia ya sama saja dengan karakter orang saudi arabia..walau kulit,mata dan rambut mirip Indonesia,tapi karakter ya tegas,tanpa basa-basi serta keras khas arab.

Jangan harap penuh pengertian khas orang Indonesia,menurut cerita beberapa tkw dan sopir yang pernah bekerja dengan mereka..katanya sama saja dengan orang saudi arabia,ada yg baik ada juga yang pelit..namanya lahir dan besar di saudi arabia ya budaya dan pola fikir sudah seperti layaknya orang saudi.

Fisiknya saja yg Indonesia,tapi sifat dan tingkah lakunya sudah menjadi saudi arabia..apalagi yg lahir dan besar disaudi..wah..jangan sok akrab dengan mereka,mereka benar-benar berbeda.

Paling-paling jawaban mereka khas orang arab saudi yakni jujur.

“Nam abuya-umi awal nawar Indonesia besh ana Mualid saudi arabia’.!(yup betul bapak-ibu asalnya  orang Indonesia,tapi saya lahir di saudi arabia).

Apa profesi mereka?ya sama dengan kebanyakan orang saudi arabia,jika pendidikkan mereka bagus ya banyak yang menjadi PNS,dan kawin mawin dengan warga saudi arabia asli,kalau sudah kawin mawin begini biasanya tidak terlihat lagi bahwa mereka ada keturunan pelembang Iindonesia.

Tapi komununitas mereka kebanyakan dijumpai masih di sekitar Jeddah-mekkah,madinah dan Taif.

Satu lagi mereka sudah menjadi orang saudi arabia,jadi jangan berharap banyak agar mereka bersikap layaknya orang Indonesia..mungkin fisiknya saja yang terlihat Indonesia,tapi sifat dan tingkah lakunya tak ada bedanya dengan orang arab asli.


13365086501379483366
Putri Sriwijaya Restaurant di Jeddah

Ada juga restaurant yg dikelola orang Indonesia namanya-Restaurant Putri Sriwijaya di Jeddah,dari namanya sudah menunjukkan ini ada hubunganya dengan orang Palembang,tapi saya tidak tahu pasti pemiliknya orang mana..cuma lokasi restaurant ini cukup strategis dan lumayan megah restaurantnya.

Ada lagi di daerah Faisolia,belakang RS Bhugsan-Jeddah. ada restaurant yg dikelola oleh wn saudi keturunan palembang.

Sebetulnya banyak juga WN saudi yg campuran dari etnis lain macam,yang campuran arab-sunda,arab-jawa,arab-bugis,arab-madura,arab-banten dll.tapi turunan sepertinya tidak sebanyak turunan palembang ini.

Salam dari Jeddah-KSA.




Artikel >> Klik Sumber 
Dan Pengalaman pribadi Keluarga


Flag Counter